Assalamualaikum.. Saya kali ini akan sharing tentang serba-serbi antivirus. Disini saya akan mengulas beberapa point tentang antivirus, silahkan di mengerti :)
Apa itu Antivirus??
Antivirus itu adalah sebuah software untuk memproteksi komputer/laptop kita dari serangan virus yang terus mereplikasi dan menyerang system keamanan komputer/laptop. Antivirus akan mengamankan, mendeteksi, serta menghapus ancaman dari virus tersebut. Umumnya antivirus berjalan di latarbelakang (background) dan melakukan pemindaian terhadap semua berkas yang diakses (dibuka, dimodifikasi atau ketika disimpan).
Antivirus - antivirus terbaru sekarang tidak hanya mendeteksi virus. Program antivirus sekarang juga telah dilengkapi dengan kemampuan untuk mendeteksi spyware, rootkits, dan malware - malware lainnya. Tidak hanya itu, antivirus sekarang dilengkapi firewall untuk melindungi komputer dari serangan hacker dan anti spam untuk mencegah masuknya email sampah dan/atau virus ke inbox pengguna.
Bagaimana Antivirus bisa terbentuk??
Sebagian besar dari virus komputer yang ditulis pada tahun 1980 awal dan pertengahan terbatas pada diri-reproduksi dan tidak memiliki rutinitas kerusakan khusus dibangun ke kode. Itu berubah ketika programmer lebih banyak berkenalan dengan pemrograman virus dan menciptakan virus yang dimanipulasi atau bahkan menghancurkan data pada komputer yang terinfeksi.
Ada klaim bersaing untuk inovator produk antivirus pertama. Mungkin penghapusan didokumentasikan publik pertama dari virus komputer di alam liar dilakukan oleh Bernd Fix pada tahun 1987.
Fred Cohen, yang menerbitkan salah satu koran akademis pertama mengenai virus komputer pada tahun 1984, mulai mengembangkan strategi untuk perangkat lunak antivirus pada tahun 1988 yang dijemput dan dilanjutkan oleh pengembang perangkat lunak kemudian antivirus.
Juga pada tahun 1988 sebuah milis bernama VIRUS-L dimulai pada jaringan / BITNET EARN mana virus baru dan kemungkinan mendeteksi dan menghilangkan virus telah dibahas. Beberapa anggota milis ini seperti John McAfee atau Eugene Kaspersky kemudian mendirikan perusahaan perangkat lunak yang dikembangkan dan menjual perangkat lunak antivirus komersial.
Hingga pada 1990, beberapa antivirus diperkenalkan, termasuk dari IBM, McAfee, Digital Dispatch dan Iris. Dan Symantec mengeluarkan Norton Anti Virus pada tahun 1991. Pada bulan April 1991, anti virus ini mampu melibas virus Tequila. Begitu juga dengan Stealth, Polymorphic, dan Multipartite.
Pada 1993, munculnya virus bernama SatanBug cukup menghebohkan, khususnya di daerah Washington DC. maka, berbagai pihak dari industri pun membantu FBI untuk menemukan dan menulisnya, dan ternyata pembuatnya masih anak-anak.
Setelah munculnya sistem operasi Windows 95 pada tahun 1995, para perusahaan antivirus sebenarnya merasa khawatir tidak akan dibutuhkan lagi. Karena saat itu, virus yang menyerang di boot sector pada basis sistem operasi DOS, seolah tidak berpengaruh pada Windows 95.
Tetapi pada tahun yang sama, muncul virus macro yang bekerja di lingkungan Microsoft Word, bukan lagi di basis DOS. Seketika itu perusahaan antivirus terhenyak, tetapi sekaligus bergembira karenanya. Bisnis jalan lagi nih, hehehe...
Setahun berikutnya, virus macro berkembang dengan berbagai nama: Concept, Boza, Laroux. Dan pada 1999, macro berkembang dengan nama Melissa, yang menggunakan Microsoft Word untuk menginfeksi komputer, dan menularkan ke komputer lain memalui program e-mail Microsoft Outlook dan Outlook Express.
Memang, pertempuran antara virus dan antivirus akan terus berlanjut. Kita tidak menutup mata dengan kesamaan antara si pembuat dan keduanya. Dan yang jelas, perusahaan-perusahaan antivirus juga berlomba-lomba meningkatkan kecerdasan produknya masing-masing.
Beberapa Jenis-jenis Antivirus
Ada banyak jenis-jenis antivirus. Jenis antivirus apabila dilihat dari licensenya ada yang free, trial, donation dan paid.
- Antivirus Free: Banyak perusahaan yang memberikan pelayanan free ini tetapi dengan mutu yang bagus juga, seperti Avira, Avast, AVGFree, Smadav, dll.
- Antivirus Trial: Penyedia software trial ini digunakan apabila para konsumen dari antivirus free telah bosan dengan fitur-fiturnya, untuk itu para perusahaan antivirus menyediakan software dengan tipe trial untuk mempermudah para konsumen untuk mencoba fitur-fitur premium yang tidak ada di fitur antivirus free.
- Antivirus Donation: Antivirus ini akan mempunyai fitur yang lebih apabila kita mendonasikan uang kita kepada antivirus tersebut, sehingga nantinya kita akan mendapat license untuk membuat antivirus kita lebih banyak fiturnya. Contoh: Smadav.
- Antivirus Premium: Apabila konsumen telah puas dengan trialnya, biasanya mereka langsung mengupgrade menjadi premium. Dengan premium ini, semua fitur akan muncul serta proteksi komputernya akan lebih kuat.
Jenis antivirus selanjutanya dapat dilihat dari fiturnya. Apabila dilihat dari fiturnya maka antivirus terbagi 3 yaitu antivirus, internet security, dan total protection.
- Antivirus: Antivirus ini hanya melayani pengguna/konsumen dengan fitur-fitur standar yang dibutuhkan sebuah antivirus, yaitu minimal sebuah fitur anti virus untuk memindai berkas dari suatu virus.
- Internet Security: Sebenarnya sama saja dengan anti virus biasa, tetapi pada hal ini antivirus lebih ditekankan lebih pada keamanan internet juga. Jadi biasanya ada fitur tambahan seperti Anti Spam, Firewall, email scanning, dll.
- Total Protection: Antivirus dengan tipe ini, cenderung lebih mengontrol keadaan laptop/komputer dengan fitur yang lengkap dan premium. Fitur antivirus ini biasanya gabungan dari Antivirus dan Internet Security. Antivirus ini juga biasanya licensenya berbayar (paid).
Sedangkan antivirus menurut pengguna dibagi menjadi 2 yaitu, Home User dan Network /Corporate User. Untuk home user, antivirus berjalan seperti biasa. Untuk versi jaringan (network), antivirus dapat melakukan scan di komputer - komputer client dan network drive. Selain itu, proses update komputer client dalam jaringan tidak harus langsung dari Internet. Komputer client dapat melakukan upate langsung dari server jaringan.
Contoh-contoh Antivirus
Berikut ini adalah tabel macam-macam Antivirus yang pernah dibuat di dunia:
Sekian ulasan mengenai Antivirus dari saya, semoga bermanfaat :))
Komentar
Posting Komentar